Penyelenggaraan PEVS 2024 Diklaim Sukses, Periklindo Akan Bawa Pameran Serupa di Luar Jakarta

Lima hari penyelenggaraan pameran kendaraan Periklindo Electric Vehicle Show (PEVS) 2024 di JIExpo, Kemayoran, Jakarta, mulai 30 April 5 Mei 2024 diklaim sukses. Dyandra Promosindo, organizer pameran, bersama Periklindo menyatakan total pengunjung selama 5 hari pameran mencapai 40.500 orang dengan total nilai transaksi hampir mencapai target, yakni Rp 400 miliar. Ketua Umum Periklindo Moeldoko menyampaikan pihaknya tengah mempelajari peluang menyelenggarakan pameran serupa di luar Jakarta.

"Kita melihat kepuasan para peserta yang bisa ikut. Kemudian pengunjungnya juga antusias hadir. Tahun depan kita akan selenggarakan lagi. Kemarin pak Menteri Perindustrian berharap PEVS ini bukan hanya di Jakarta saja, tetapi juga di Surabaya, mungkin Makassar atau di Medan," tutur Moeldoko dalam konferensi pers penutupan PEVS 2024, Sabtu (4/5/2024). Saat ini pihaknya tengah merancang skema yang tepat untuk penyelenggaraan PEVS di kota lain, apakah akan memakai skema setengah tahunan atau lainnya. "Kita sedang pikirkan itu, nanti apakah momentumnya setiap tahun di Jakarta. Berikutnya setengah tahun ada di Medan atau setengah tahun berikutnya ada di mana, atau Jakarta lalu di Surabaya di Medan atau di Makassar, nanti kita hitung sebaik baiknya," ujarnya.

Dirut PLN Paparkan Kesiapan Ekosistem Kendaraan Listrik di Booth PLN di PEVS 2024 DPMD Sumenep Ikuti Pameran Inovasi Desa 2024, Bawa Produk Unggulan Desa Dari Kepulauan Dikunjungi Presiden Jokowi, Dirut PLN Paparkan Kesiapan Ekosistem Kendaraan Listrik di PEVS 2024

Kasus Kekerasan di STIP Jakarta yang Hebohkan Publik, Pilu Para Korban Tewas dengan Luka Serupa Jelang Kesiapan Pameran di Jakarta, Kepala UPTD PTKK Disdik Aceh Tinjau SMKN Taman Fajar Beach and Run 2024 Sukses Diikuti 2000 Peserta

Penyelenggaraan Pilgub Sumsel 2024 Telan Anggaran Rp378 M, Ketua KPU RI: Harus Dipakai Sesuai Aturan 71.643 Formasi CPNS 2024 Akan Ditempatkan di IKN

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *